Translate

Rabu, 06 Juni 2012

Abdul Qayyum Ahmad yang Tidak Anda Ketahui

  1. Akun Twitter saya, dulunya bernama @abdulqa, sekarang nama akun Twitter saya berubah menjadi @thereal_AQA.
    1. Nama akun Twitter saya yang sekarang terinspirasi dengan mantan pembalap F1 yang kini menjadi pembalap cadangan di tim Lotus, Jérôme d'Ambrosio, @thereal_JDA.
    2. Makna dari The Real, menunjukkan bahwa akun Twitter-nya benar-benar asli.
    3. Arti dari AQA adalah inisial dari nama lengkap saya, Abdul Qayyum Ahmad.
  2. Panggilan saya bisa berbagai nama, Qayyum untuk umum, sementara Abdul, untuk teman-teman saya yang pernah satu sekolah di SDN Pondok Benda I, bahkan saya juga dipanggil Bung AQA, yang manggil saya Bung AQA adalah Eko Widodo, wartawan Tabloid BOLA dan analisis olahraga, hal itu terjadi di mana saya mengirimkan selamat ulang tahun kepada Bung Eko di Twitter (@ekowidodo9) , dan membalasnya dengan panggilan Bung AQA.
  3. Nickname saya adalah AQA.
  4. Ternyata saya juga punya masalah penglihatan, berbagai keluhan, lihat di bawah:
    1. Apabila saya berada di tempat gelap, terutama pada malam hari, saya tidak dapat melihat dengan jelas.
    2. Waktu kecil, saya sering membaca sambil tiduran, tak kusadari, ternyata membaca sambil tidur dapat menyebabkan kerusakan pada mata.
    3. Tapi, sekarang, saya sudah tidak dapat membaca sambil tiduran, apabila saya membaca sambil tiduran, huruf-hurufnya tidak terbaca.
    4. Bahkan, saya belum pernah periksa mata ke dokter sekali pun!
  5. Hal yang paling ditakuti adalah kupu-kupu.
  6. Selain kupu-kupu, ternyata, saya juga takut dengan Betadine, saya takut pada Betadine waktu kecil, apalagi Betadine adalah obat luka, meski begitu, seandainya saya luka, saya tetap akan diobati pakai Betadine.
  7. Saudara sepupu yang selalu bermain bersama adalah Bang Didi, Bang Didi adalah anak bungsu Mama Diah, bahkan saya sering mengusili Bang Didi, meski begitu, saya tetap dekat dengan Bang Didi.
  8. Tante kesayangan adalah Tante Wita, Tante Wita sendiri masih kuliah di Universitas Putra Indonesia, Padang, semester 4, jurusan komputer.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar